Friday, July 6, 2018

KADES CITEREUP ACUNGI JEMPOL MENURUTNYA PT. DALIATEX PEDULI LINGKUNGAN

Dalam gencarnya pengecoran saluran limbah dalam memerangi limbah industri yang bandel, hal demikian menjadi rubrik utama dalam pergerakan peduli lingkungan, dan itu di apresiasikan oleh semua. Pt. Deliatex yang berlokasi di Jl. Moch Toha Desa Citereup Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung, menurut Kades Citereup Entang Sudrajat cukup peduli " contoh dalam merekrut pegawainya pabrik ini sesuai dengan apa yang di inginkan warga di sini " ucapnya.

Pabrik ini juga sangat memperhatikan pada lingkungan sekitar, dan selalu ada komunikasi antara semua. Menurut Ahmad warga dan tokoh " masalah limbah cukup keras saat ini, tapi untuk deliatex alhdullilah aman, karena di arena sekitar sini bila ada limbah, bukan dari sini, tapi dari utara, dan ikan di sini masih bisa hidup, bahkan kadang ikan dari pabrik sini bisa di dapat di saluran pembuanngan, karena ikan bisa hidup, tapi bila ada limbah sebrang sana datang, bisa mati " jelasnya.

Selaku ketua rw Undang "justru dengan adanya citarum harum kami senang, jadi semua bisa ikut mengontrol lingkungan, dan jelas kami mendukung, apa lagi bila ada pabrik nakal yang tidak taat aturan yang mencemari lingkungan, kami akan datangi, karena jelas mengganggu, deliatex bisa mengurus limbahnya dengan baik, minta di awasi dalam pembuangan limbahnya, hanya saja saya ingin citarum juga di keruk secara benar, agar sungai tidak dangkal, dan banjir terus ke tempat tinggal kami " pungkasnya.

Farida " untuk deliatex bagus, dan tidak bahaya untuk sekitar limbahnya, dan semoga saja bisa menjadi contoh untuk yanh lainnya, dalam membuang limbahnya, agar tidak bahaya bagi lingkungan.




By: Hendra Sunda Pos (Ina-Ina)

1 comment: