Wednesday, October 10, 2018

KAWASAN PABRIK ASIA AGUNG DI DUGA MENYUMBANG BESAR LIMBAH CAIR CELUP LALUI SALURAN SILUMAN

Kawasan Asia Agung yang berlokasi di Jl Raya Rancaekek Km 24.15 No 292 Desa Linggar Rancaekek Bandung, dalam kawasan ada 4 Perusahaan atau Pabrik, salah satunya Pt. Beronica 2, Pabrik Muatex, Pabrik Kosina 1 sampai 3, Pabrik Jeong Sang Textile, ke 4 pabrik ini sama bergerak di bidang textile kain (bahan), dengan status ngontrak pada asia agung.

Saat di investigasi langsung ke lapangan selasa, 02-10-18 pukul: 10:30 wib, untuk di konfirmasi jayantaranews.com pihak salah satu Pabrik Pt. Beronica, HRD Asep menjelaskan " memang benar kita belum maksimal dalam mengelola limbahnya, tapi kita berusaha untuk tetap mendukung program pemerintah " ucapnya.

" saya juga selalu mengikuti perkembangan, dan rutin memeriksa hasil limbah kami ke lab, dan dinas Lh soreang juga sering datang periksa, salah satunya pa robi, dan menurutnya bagus, bahkan kami selalu di berikan arahan, limbah juga nanti akan di recycle, karena Mr nya sampai pergi ke korea guna mencari jalan agar limbah kami bagus, dan bisa di pergunakan lagi, sayang mesinnya cukup mahal, jadi proses limbah kami belum sempurna " jelas agus.

Kalau menurut saya (Agus), terkait limbah yang di temukan dan mengalir ke warga, lebih dekatnya dengan pabrik sebelah, Kosina dan Jeong Sang, dan sama juga ada limbahnya, namun saluran di sini dalam pabrik juga di lintasi oleh warga, dan sebagai bak kontrol juga, tapi ada yang lebih bandel, seperti Budi Agung,  Kuaram, Sanotex, itu sering juga buang, dan lihai, ketika di sidak bagus, setelah beres justru jelek lagi.

" Di sambangi langsung Pt Jeong Sung Textile, security menjelaskan " bila di sini tidak ada limbahnya, benar ini textile juga, tapi semua kain putih, dan tidak ada pencelupannya, tapi bila pabrik sebelah (Kosina) kemungkinan ada, dan Beronica jelas ada limbahnya.

Pt. Kosina juga membantah ada limbahnya, keterangan security Heri " bahwa pabrik ini produksi kain putih polos saja, dan tidak ada limbah warna, karena tidak di celup, mungkin pabrik yang lain, karena ini ada Kosina 1 sampai 3 dengan managemen yang sama, dan sama juga tidak ada celupnya.

Dari keterangan mereka semua saat di konfirmasi, terlihat saling tuding, dan menghindar untuk di mintai keterangan, ke empat pabrik dalam satu kawasan ini, sama-sama bergerak di textile,  hanya saja mereka terlihat bingung akan limbahnya, dan di lokasi terlihat jelas, lingkungan pabrik yang tidak terawat, apa lagi lingkungan di luar pabrik.





By: Hdr/Jfr

No comments:

Post a Comment